Open Doors
Situs Open Doors merupakan situs dari sebuah organisasi nonprofit yang bekerja di negara-negara yang tertutup untuk Injil. Banyak informasi yang bisa Anda dapat melalui situs ini: berita terbaru tentang hal-hal yang terjadi kepada saudara-saudara seiman di seluruh dunia, liputan-liputan berhubungan dengan kegiatan OpenDoors, dan juga kalender doa yang dapat menuntun Anda berdoa bagi saudara seiman di negara-negara lain yang sedang teraniaya.
Selengkapnya: http://sabda.org/publikasi/icw/1214
The Ressurection of Jesus
Salah satu pokok dasar iman Kristen yang paling sering diguncang oleh teori-teori dunia adalah mengenai kebangkitan Kristus. Jika kita membuka mata dan telinga, di sekitar kita bertebaran teori yang berusaha mematahkan kebenaran tentang kebangkitan Kristus. Tidak jarang, kita sebagai orang percaya terdiam, bingung, atau bahkan
terguncang imannya saat menghadapi pertanyaan tersebut. Kali ini, tim ICW menemukan halaman The Resurrection of Jesus dalam situs ChristianAnswer.Net yang menyediakan jawaban atas pertanyaan-pertanyaan tersebut.
Selengkapnya: http://sabda.org/publikasi/icw/1213
Thoughts About God: Easter
Di internet, kita bisa menemukan banyak situs yang menyediakan bahan-bahan Paskah, baik berbahasa Indonesia maupun yang berbahasa Inggris. Salah satu situs manca yang menyediakan tulisan-tulisan yang terkait dengan tema Paskah adalah situs "Thoughts about God". Situs ini menyediakan banyak bahan kekristenan dan menyediakan satu kolom khusus bertema Paskah.
Selengkapnya: http://sabda.org/publikasi/icw/1212
Worship Together
Situs Worship Together dibuat pada tahun 2012. Situs ini hadir untuk memperkenalkan lagu-lagu pujian baru dan memberikan kesempatan kepada
para pengunjung, untuk bertatap muka dalam suatu konser musik atau kegiatan-kegiatan yang melibatkan Worship Together.
Lihat selengkapnya: http://sabda.org/publikasi/icw/1211
All Worship
Ingin mendengar musik penyembahan Kristiani secara gratis di internet? Nah, AllWorship.com mungkin dapat menjadi salah satu situs yang Anda tuju. Mengudara di internet sejak Februari 2004, AllWorship.com merupakan stasiun radio musik Kristiani yang berpusat di Amerika Serikat, yang menyediakan musik-musik penyembahan komersial secara gratis kepada pendengarnya, hampir di dua ratus negara di seluruh dunia.
Selengkapnya: http://sabda.org/publikasi/icw/1210
Top Kidung
Pernahkah Anda merasa kesulitan mencari bahan-bahan tentang nyanyian/kidung di internet? Meskipun internet mempermudah kita mencari segala hal yang kita inginkan, kita perlu mengetahui sumber-sumber tepercaya untuk mendapatkan bahan yang berkualitas. Situs Kidung.co menjadi salah satu situs tepercaya yang memuat sumber-sumber
bahan berkualitas, seperti kumpulan nyanyian himne.
Selengkapnya: http://sabda.org/publikasi/icw/1210
Pusat Misi Pemeliharaan Perdamaian TNI
Negara Indonesia turut ambil bagian dan berperan aktif dalam mendukung misi perdamaian dunia melalui penyelenggaraan kegiatan pembekalan,
pelatihan, dan pendidikan, serta pertukaran informasi dalam rangka meningkatkan SDM personel Tentara Nasional Indonesia. Hal tersebut dijadikan sebagai misi dari situs Pusat Misi Pemeliharaan Perdamaian Tentara Nasional Indonesia (PMPP TNI). Situs ini banyak menyajikan informasi tentang peran serta TNI dalam membantu perdamaian dunia.
Selengkapnya: http://sabda.org/publikasi/icw/1209
United Nation
Persatuan Bangsa-Bangsa (United Nations) merupakan organisasi internasional yang didirikan pada tanggal 24 Oktober 1945 (setelah berakhirnya Perang Dunia ke-2) oleh 51 negara di dunia. PBB dipimpin oleh Sekretaris Jenderal dan anggotanya sekarang berjumlah 193 negara, termasuk Indonesia. Dalam situsnya yang menggunakan lima bahasa resmi
dalam PBB (Arab, Cina, Inggris, Perancis, Rusia dan Spanyol)
Selengkapnya: http://sabda.org/publikasi/icw/1208
Situs Perisai
Jika Anda senang mencari sumber-sumber tentang "perdamaian", tidak ada salahnya jika Anda mengunjungi situs perisai.net. Situs yang berada di bawah naungan Lembaga Magen Avraham ini menyajikan berita-berita seputar keagamaan yang aktual dan dirangkum dari berbagai sumber, baik
dari dalam maupun luar negeri. Berita-berita tersebut diklasifikasikan ke dalam beberapa kategori. Selain informasi, kita juga dapat
menikmati bahan-bahan lain seperti artikel seputar teologi, ensiklopedia, Alkitab, dan ulasan lagu serta buku Kristen.
Selengkapnya: http://sabda.org/publikasi/icw/1208
Catholic Relief Service
Dengan moto "Bring hope to a world of need", situs Catholic Relief Service (CRS) tampil untuk memublikasikan pelayanan mereka dalam dunia
maya. CRS merupakan organisasi kemanusiaan dan pemberdayaan internasional yang diprakarsai oleh Dewan Keuskupan Katolik di Amerika Serikat. Didorong oleh ajaran Yesus Kristus, organisasi ini
berkomitmen untuk mendampingi mereka yang miskin dan lemah di seluruh dunia. Pelayanan mereka tersebar di hampir 100 negara.
Selengkapnya: http://sabda.org/publikasi/icw/1207